RAHASIA RESEP EMAK - Anda Telah Membaca Artikel: Resep Cara Membuat Nasi Goreng Bumbu Bali Sedap Mantap ini dengan Gratis, Semoga Artikel ini Bermanfaat Untuk Sobat. Resep Cara Membuat Nasi Goreng Bumbu Bali Sedap Mantap Artikel di Grab Oleh Admin. Kamu bisa juga Membagikan kepada Sahabatmu, Karena Artikel Resep Cara Membuat Nasi Goreng Bumbu Bali Sedap Mantap dapat membantu teman-teman kamu
Menu Internasional - Sudah pada sarapan pagi ini? Jika belum apa menu sarapan yang nikmat untuk pagi yang cera ini? Ada banyak pilihan menu sarapan yang bisa dihidangkan di meja makan untuk disantap bersama keluarga. Salah satu yang bisa dinikmati saat sarapan adalah nasi goreng. Seperti halnya nasi goreng Jawa pada resep yang kearin, kali ini kami akan membagikan resep nasi goreng bumbu Bali. Apa bedanya nasi goreng Bali dengan yang lain,? Pasti ada yang membedkan, sebab masing-masing daerah memiliki citarasa dan selera berbeda dalam dunia kuliner. Pasti ada bumbu yang berbeda dengan nasi goreng Jawa. Dan semua jenis nasi goreng yang berbeda ini tentu akan menambah daftar menu masakan yang ada di Nusantara ini.
Kuliner Nusantara memang sangat kaya akan berbagai jenis masakan, hal ini berhubungan dengan sejarah masa lampau dimana Nusantara telah bercampur budaya dengan negara lain yang juga mempengaruhi budaya kuliner Nusantara itu sendiri. Umumnya kuliner Nusantara kaya akan bumbu rempah yang jarang ada pada makanan luar negeri, sebab itulah aneka kuliner Nusantara tidak akan pernah habis untuk dibahas hanya dalam waktu singkat. Sebut saja nasi goreng yang memiliki varian yang sangat banyak. Ada juga soto yang masing-masing daerah memiliki ciri dan citarasa yang berbeda dan banyak lagi jenis masakan yang lain yang ada di bumi Nusantara tercinta ini.
Nah kembali lagi ke nasi goreng bumbu Bali. Bagi anda yang kebetulan pernah atau sering berkunjung ke Bali untuk berlibur atau karena kepentingan yang lain, dan kebetulan sangat menyukai nasi goreng asal Bali tersebut, anda bisa membuatnya sendiri di rumah. Nah ini bermanfaat sekali bagi anda yang tidak banyak waktu untuk berkunjung ke pulau dewata tersebut, namun angen akan rasa salah satu kulinernya. Untuk itu dengan resep nasi gorengbumbu Bali ini diharapkan bisa mengobati rasa kangen anda, dan semoga resep ini memberikan citarasa yang sama atau mendekati masakan aslinya. Berikut resep nya untuk anda.
Bahan-bahan :
- 2 batang sosis (rajang bulat)
- 2 sendok makan minyak goreng (untuk menumis)
- 1 sendok makan rajangan seledri
- 2 butir telur (dikocok lepas)
- 500 gram nasi
- 2 sendok makan saus sambal
- 2 sendok makan kecap manis
- 1 sendok makan kecap asin
- 1/2 sendok teh bubuk merica
- 2 sendok makan kacang tanah (digoreng)
- Daun kemangi secukupnya
- 1/2 sendok teh penyedap rasa (opsional, hanya bila suka)
Bumbu yang dihaluskan :
- 3 siung bawang putih
- 2 butir bawang merah
- 3 buah cabai merah (sesuai selera)
- 1 buah kemiri
- Garam secukupnya
Cara membuatnya :
- Tumislah bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan bersama dengan irisan seledri dan sosis hingga beraroma harum, lalu masukkan telur yang sudah dikocok, masak sambil di orak-arik hingga telur matang.
- Masukkan nasi yang sudah disiapkan, lalu beri dengan saus sambal, kecap manis, kecap asin, bubuk merica dan terakhir beri penyedap (jika suka). Aduk-aduk nasi hingga tercampur rata dengan bumbu, jika sudah matang segera angkat.
- Sajikan nasi goreng bumbu Bali dengan taburan kacang tanah goreng dan beri daun kemangi.
Sangat mudah dan cepat untuk membuat nasi goreng bumbu Bali. Anda ang sudah tidak sabar untuk membuatnya silahkan segera membuat untuk menu sarapan pagi keluarga anda. Selamat mencoba dan terus berkreasi.