RAHASIA RESEP EMAK - Anda Telah Membaca Artikel: Resep Cara Membuat Risoles Betawi Isi Wortel dan Bihun ini dengan Gratis, Semoga Artikel ini Bermanfaat Untuk Sobat. Resep Cara Membuat Risoles Betawi Isi Wortel dan Bihun Artikel di Grab Oleh Admin. Kamu bisa juga Membagikan kepada Sahabatmu, Karena Artikel Resep Cara Membuat Risoles Betawi Isi Wortel dan Bihun dapat membantu teman-teman kamu
Menu Internasional - Nama kue tradisional ini cukup unik, berupa kulit dari dadar telur dan tepung di isi dengan berbagai macam isisan seperti ayam, daging atau bisa juga sayuran. Ya nama kue yang di oleh dengan cara di goreng ini adalah risoles. Resep risoles Batawi ini cukup sederhana hanya berisi sayur berupa eortel dan bihun saja. Pada dasarnya risoles merupakan makanan sejenis penekuk yang digoreng dengan menggunakan minyak atau margarin. Hingga mengiringi perkembangan waktu kemudian risoles diisi dengan berbagai jenis makakan yang tentunya akan menambah rasa nikmat dari risoles tersebut.
Risoles sangat mudah dibuat, bahan yang digunakan tidak terlalu banyak, dan bahan untuk mengisi kue atau gorengan ini juga sangat mudah dibuat. Bahan isian risoles apapun isnya hanya ditumis hingga bumbu meresap kemudian baru diisikan ke dalam kulit risoles yang sudah disiapkan. Yang lebih unik lagi adalah risoles Betawi yang sangat lebih sederhana. Isian dari kue risoles ini hanya berupa wortel dan bihun yang kemudian ditumis bersama dengan bumbu-bumbu yang sudah dihaluskan. Namun meskipun isinya sederhana bukan berarti rasanya tidak enak ya, hanya sederhana saja. Risoles ini bisa dan cocok disajikan sambil menikmati segarnya bir plethok asli Betawi.
Meskipun saat ini masih banyak orang yang menjual kue risoles khas Betawi, namun saran saya karena gampang untuk membuatnya lebih baik anda membuatnya sendiri di rumah. Takutnya apa yang anda beli meskipun dengan harga murah ternyata diproses dengan cara yang tidak benar. Nah untuk anda yang ingin membuat sendiri kue risoles di rumah, berikut ini adalah resep nya untuk anda semua.
Bahan-bahan :
- 2 butir telur ayam
- 250 gram tepung terigu
- 250 ml air
- 1 sendok teh garam
- Putih telur secukupnya (untuk bahan perekat)
Bumbu halus :
- 3 sendok makan minyak goreng
- 2 siung bawang putih
- 200 gram wortel (potong bentuk batang kerek api)
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh merica
- 200 gram bihun (rendam air hingga mengembang)
Cara membuatnya :
- Campurkan tepung terigu dengan telur, garam dan air. Aduk-aduk bahan tersebut hingga menjadi adonan yang licin. Jika sudah p[anaskan wajan, lalu buatlah dadar tipis dari adonan tersebut, lalu sisihkan dahulu.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, lalu masukkan potongan wortel dan bihun yang sudah di rendam, aduk-aduk hingga bumbu bercampur rata. Lanjutkan memasak hingga bumbu meresap, lalu angkat.
- Ambil selembar kulit risoles, lalu beri bahan isi secukupnya, lipat dan rekatkan menggunakan putih telur yang sudah disiapkan. Goreng risoles hingga berwarna kuning kecoklatan, lalu angkat.
- Sajikan risol dengan saus kacang atau saus sambal untuk rasa yang lebih nikmat.
Catatan : Saat menggoreng risoles gunakan api sedang saja, agar hasilnya matang dan merata.
Nah risoles khas Betawi isi wortel dan bihun sudah selesai kami bagikan, kini saatnya anda membuatnya dirumah. Selamat mencoba dan terus berkreasi.